bring your back

Asal Mula Lagu "Amburegul, Emeseyu, Bahrelway Bahrelway"

Dispenzer - Pernah merasa penasaran saat mendengarkan jingle iklan di televisi. Ini lagu apa, siapa penyanyinya dan lain-lain. Nah, salah seorang pengguna Facebook ini tampaknya tak kuasa menahan dan menanyakan rasa ingin tahunya lewat Facebook.

Single yang membuatnya penasaran adalah Titanium karya David Guetta feat Sia yang sebenarnya sudah sangat populer itu. Dengan polosnya, ia bertanya pada fanpage produk pasta gigi tersebut dan memberikan clue sekenanya.
Parahnya, tak satupun kata dalam lirik yang ia tulis benar. Bahkan benar-benar jauh dari kosakata Bahasa Inggris. Tak heran bila dunia maya pun langsung dibikin heboh.

Amburegul : I'm bulletproof
Emeseyu : Nothing to lose
Lekiksauwn : Ricochet
Bahrelway : far away
Yu tekrewai : You take your aim
Sumidaun : You shoot me down
Awungot : But I wont fall
I am Titan ngigo : I am Titanium
Respon pun terus berdatangan baik di Twitter, Facebook maupun Instagram. Satu yang paling baru dan heboh datang lewat situs berbagi video, Youtube, yang diunggah oleh akun edho zell.
"Gw bangun tidur gak tahan mau bikin parodinya padahal baru kemarin upload video ^^.  so here it is wkwkwkwk teng yu epribade," tulis edho zell pada caption video tersebut.
Respon positif pun langsung menyerbu kolom komentar video kocak ini. Ribuan views langsung didapatkan dalam satu hari. Seperti apa videoAmburegul ini? Yuk simak bareng-bareng.

Langsung diliat Video-nya.. 

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Asal Mula Lagu "Amburegul, Emeseyu, Bahrelway Bahrelway"